Harga alat pancing sangatlah tergantung dari jenis alat pancing
atau macam alat pancing. Misalnya harga alat pancing laut cenderung
lebih mahal dibandingkan dengan jenis alat pancing yang digunakan untuk
mancing di empang. Bagi para pecinta mancing tentunya akan mencoba
mencari alat pancing yang prima untuk di gunakan di segala medan, baik
untuk mancing di air tawar dan untuk mancing di air laut. Para netter
sebaiknya mencari alat pancing murah tetapi tidak murahan, ya itung –
itung menghemat pengeluaran.
Macam – macam alat pancing sendiri pada dasarnya ada berbagai jenis, contohnya:
- Joran Pancing atau biasa juga disebut stick pancing
- Pengapung
- Senar Pancing
- Treckker atau Kerekan
- Kail
- Alat untuk penyambung senar, bisa berupa sling
- Pemberat, Timah, atau, timbal
- Umpan ( baik umpan alam seperti lumut, cacing, jangkrik, mlenje, kroto, cicak, maupun umpat tiruan seperti metal jig, popper, konnahead, spoon, minnow, jig head, dll)
Untuk harga alat pancing sendiri kalau
untuk di pakai di empang yang standart satu set berkisar antara 100k –
500k, itu ukuran standart, tapi kalau para master dan penghobi mancing
mungkin bisa sampai jutaan bahkan puluhan juta. Hal itu tidak jauh beda
untuk alat pancing laut, yah agak mahal dikit, kisaran 300k – 1jt.
Kenapa mahal karena alat pancingnya lebih kuat karena ikan yang menjadi
target juga lebih besar.
Untuk para mancing mania di seluruh Indonesia selamat memancing
Tidak ada komentar:
Posting Komentar